-->
Headline News
Home » , » Halal bi Halal Bersama RT.03 , RT.04 , RT.07 dan PB.Mutiara

Halal bi Halal Bersama RT.03 , RT.04 , RT.07 dan PB.Mutiara

Posted by eRTe.4
Website eRTe.04 , Updated at: 18.05.00

Posted by eRTe.4 on Rabu, 13 Agustus 2014


RT.4 - Alhamdulillah... Puji dan syukur kita panjatkan kepada Allah SWT, sholawat dan salam selalu tercurah kepada junjungan kita Nabi Muhamad SAW, amin . Sebab hanya karena kehendak-Nya lah acara Halal bi Halal bersama RT.03,RT.04,RT.07 dan Persatuan Bulutangkis ( PB ) Mutiara bisa terlaksana dengan lancar dan sukses.



Acara Halal bi Halal yang dilaksanakan pada Hari Minggu Tanggal 10 Agustus 2014,dimulai dengan pembukaan yang disampaikan oleh MC atau pembawa acara yaitu Bapak Ipit Sudrajat, sebagai pembuka Beliau menyampaikan bahwa acara ini bisa terlaksana berkat kerjasama yang harmonis antara Kepengurusan RT.03 , RT.04, RT.07 VMB-2 dengan Persatuan Bulutangkis yang ada di wilayah Vila Mutiara Bogor-2 yaitu PB.Mutiara.

Pembukaan oleh Bapak Ipit Sudrajat

Setelah itu dilanjutkan dengan Sambutan-sambutan dari Bapak-bapak Ketua RT dan Ketua Umum PB.Mutiara.Sambutan pertama oleh Bapak Ketua RT.03, karena Bapak Ketua RT.03 belum hadir maka sambutan diwakili oleh Bapak Fadillah . Dalam sambutannya selain  Beliau mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga ,terutama yang hadir,Beliau juga  menekankan bahwa acara seperti ini sangat perlu demi menjaga kerukunan antar warga dilingkungan Vila Mutiara Bogor-2.

Sambutan Bapak Fadillah (mewakili Ketua RT.03)

Sambutan berikutnya oleh Bapak Ketua RT.04 yaitu Bapak Riyadi ,tidak berbeda dengan apa yang disampaikan oleh Perwakilan dari RT.03 ,selain ucapan terima kasih Beliau juga mengingatkan kepada warga terutama anggota PB.Mutiara untuk dapat memanfaatkan Lapangan Bulutangkis yang kita punyai. Selain itu Beliau juga Menghimbau supaya anggota PB.Mutiara bisa membina anak-anak dilingkungan Vila Mutiara Bogor-2 untuk bermain bulutangkis.

Sambutan Bapak Riyadi Ketua RT.04

Karena Bapak Ketua RT.07 sedang ada acara yang sangat penting dan tidak dapat menghadiri acara ini oleh maka sambutan dari beliau ditiadakan sebab ketika ditawarkan untuk yang mewakili Beliau juga tidak ada yang bersedia.
Sambutan ke-4 oleh Bapak Ketua Umum PB.Mutiara yaitu Bapak Martin ,apa yang disampaikan Beliau sama dengan Bapak-bapak Ketua RT, bahwa acara ini bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan dan kerukunan antar warga  

 Sambutan Bapak Martin Ketua PB.Mutiara

Acara sambutan selesai, pembawa acara mencucapkan terima kasih kepada Bapak-bapak yang telah memberikan sambutan . Menginjak ke acara selanjutnya yaitu Tausiyah oleh Bapak Ustad Yusuf dari Desa Waringin Jaya.

Dalam Tausiyahnya Bapak Ustad Yusuf menyampaikan bahwa acara Halal bi Halal seprti ini sangatlah diperlukan, karena selain mempererat tali silaturohmi dan kerukunan antar warga juga untuk saling mengenal warga satu dengan yang lainnya.Karena menurut pengalaman Beliau banyak masyarakat yang hidup di komplek seperti Vila Mutiara Bogor-2 ini warganya tidak saling mengenal satu sama lainnya dikarena kesibukan masing-masing. Oelh sebab itu acara seperti ini sebaiknya bisa dijadwalkan secara rutin .

Bapak Ustad Yusuf sedang Memberikan Tausiyah

Menyadari bahwa Halal bi Halal ini bisa terselenggara dengan baik dan sukses hanya karena kehendak Allah,maka acara dilanjutkan dengan doa yang dipimpin oleh Bapak Faillah.

Bapak Fadillah sedang mimimpin Doa 

Kebersamaan dan kerukunan antar warga lebih terasa lagi ketika memasuki acara makan-makan bersama. Sebagai kehormatan maka Bapak Ustad Yusuf dan Bapak-bapak Ketua RT untuk memulai terlebih dahulu mengambil dan menikmati hidangan yang telah disediakan oleh Ibu-ibu Darma Wanita , dilanjutkan oleh Ibu-ibu dan anak-anak. Karena waktu sudah memasuki Maghrib maka untuk Bapak-bapak dilaksanakan Shalat Maghrib berjamaah dulu sebelum menyantap hidangan yang tersedia.

Bapak Ustad Yusuf memulai Acara Makan Bersama


Ibu-ibu tidak mau ketinggalan

Alhamdulillah...akhirnya acara berakhir dengan lancar ,tidak saja meriah tetapi cuaca'pun bersabat dengan langit yang terang tanpa awan.

Terima kasih ya Allah hanya karena kehendak-Mu lah acara ini bisa terselenggara dengan lancar dan sukses.

Akhir kata, semoga acara ini menjadi langkah awal untuk acara-acara selanjutnya, walaupun dengan judul yang berbeda tapi mempunyai tujuan yang sama " Mempererat Tali Silaturrohmi  , Menjalin dan Mempererat Persaudaraan Sehingga Meningkatkan Kerukunan Antar Warga " Amin.


Galeri Foto Lainnya

Hidangan Siap disajikan


Anggota Darma Wanita Penyaji Hidangan

Hidangan Siap disajikan

Saling Salam-salaman Meminta Maaf

Saling Salam-salaman Meminta Maaf

Saling Salam-salaman Meminta Maaf

Jangan Berebut ya Bu

Bapak Ustad Yusuf dan Bapak Riyadi Ketua RT.04  sedang Menikmati Hidangan

Maaf Bapak-bapak Sholat Maghrib Berjamaah dulu ya

Makan sambil Santai





Share This Post :

1 komentar:

Demi menjaga persatuan dan kesatuan , dilarang memberikan komentar yang mengandung unsur sara, pornografi dan hal-hal lain yang bisa menyebabkan permusuhan. Jika ada yang melanggar maka komentarnya akan dihapus oleh admin. Terima kasih.

Translate I Terjemahan

Donatur

 
Copyright © 2015 Website eRTe.04 . All Rights Reserved
Template RT.04 by Creating Website and eRTe.04